Halaman

Jumat, 06 Juli 2012

Volkswagen Akuisisi Porsche, Siap Bersaing Ketat dengan Toyota dan GM

(Vibiznews - Business) - Salah satu produsen mobil terbesar di Eropa, Volkswagen AG pada hari ini (5/7) mengumumkan telah membeli kepemilikan saham dari Porsche sebesar 50,1% senilai 5,6 miliar dollar. Kabar tersebut cukup mengejutkan setelah proses akuisisi saham yang dilakukan oleh VW kepada Porsche melalui perjalanan yang cukup alot dan telah memakan waktu selama 2 tahun. Dalam pembelian saham tersebut, di tahap awal VW akan membayar dengan terbagi antara dua term. Dimana term pertama VW akan membayar sebesar 3,88 miliar dollar terlebih dahulu sedangkan sisanya akan dibayar pada tahun depan.

Dengan adanya kebijakan akuisisi tersebut, maka VW kini telah menjelma sebagai produsen otomotif yang patut menjadi fokus utama di dunia. Strategisnya kebijakan akuisisi tersebut secara langsung membuat VW kini memiliki kepemilikan terhadap beberapa produsen otomotif dibawah Porsche sebelumnya yaitu Audio dan Ducati. Menurut CEO VW, Martin Winterkom, perusahaannya kini telah berupaya keras dalam meningkatkan performa finansial dan meluaskan ekspansi bisnis. Ia mengacu kepada ketatnya persaingan bisnis di dunia otomotif yang kini terfokus kepada persaingan antara General Motors dan Toyota Motor Corp.

Ia yakin di tahun 2018 mendatang, VW akan menjadi satu-satunya perusahaan otomotif di Eropa yang dapat bersaingan di kancah bisnis otomotif global dan menjadi wakil Eropa dalam persaingan penjualan mobil di seluruh dunia. Banyak pengamat menilai bahwa selain VW yang memperoleh manfaat dari hal etrsebut, Porsche secara langsung juga memperoleh dampak yang positif. Suntikan dana cair berkai pembelian saham yang dilakukan oleh VW dapat bermanfaat dalam menurunkan kerugian perusahaan yang kini telah menembus 10 miliar dollar. Krisis finansial dan juga salahnya strategi bisnis membuat kerugian Prosche terus membesar.

Bagi para konsumen otomotif di Eropa dengan mendengar kabar akuisisi ini tentunya cukup menggembirakan. Apalagi disaat bersamaan sektor otomotif di Eropa sedang mengalami kondisi yang lesu. Turunnya permintaan beriringan dengan dampak krisis finansial yang melanda beberapa negara. Sehingga daya beli konsumen menjadi menurun dalam setahun terakhir. Kondisi tersebut lagi diperparah dengan serbuan mobil-mobil import dari Jepang yang relatif lebih murah dengan kemampuan yang lebih efektif dari segi bahan bakar dan juga penggunaan.

Hal lain yang patut disimak ialah kebijakan akuisisi ini terbilang bukan hanya merupakan kebijakan bisnis strategis semata. Bagi para konsumen otomotif Eropa, kedekatan bisnis antara VW dan Porsche telah berjalan lama. Sehingga kedua perusahaan tersebut memang pantas untuk melakukan akuisisi ataupun merger. Pengajuan akuisisi pada awalnya justru dilakukan oleh Porsche terhadap VW pada tahun 2005. Kala itu perbincangan ketat mulai terjadi antara dua pimpinan perusahaan yaitu Ferdinand Piech (CEO VW) dan Wolfgang Porsche (CEO Porsche). Gagalnya akuisisi kala itu disebabkan oleh adanya gangguan dari dampak tanda-tanda tekanan ekonomi global yang dimana permintaan otomotif mulai mengalami penurunan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar