Halaman

Rabu, 24 April 2013

Hal Penting Sebelum Open Market

Monexnews -

Coba Demo Account Online Trading

  1. forex/euro-ditutup-dibawah-13000-terkait-data-pmi-jerman.htm">EUR gagal mempertahankan posisi 1.3000 setelah data PMI Jerman dirilis dibawah perkiraan. Hubungan antara Euro dan saham Eropa terus melemah saat bursa AS dan Eropa memupus data tersebut dan menutup pergerakan dengan bergerak naik. Bergerak stabil dekat area 1.0264 dalam 3 jam terakhir, AUD saat ini masih menantikan data penting dari Australia yaitu CPI, dengan Aussie yang tertahan dibawah area 1.0273, tingginya hari ini. Aussie telah berhasil memulihkan diri dari rendahnya 6 pekan kemarin di angka 1.0218 mengikuti lemahnya data HSBC PMI China, walau masih sedikit bearish untuk pekan ini sejauh ini.
  2. Bursa saham Asia terlihat mengikuti jejak penguatan bursa global hari Rabu. Tetapi Euro masih tertekan pasca data PMI Jerman yang masih rapuh untuk menyatakan kondisi perekonomian di Eropa.
  3. Kontrak Minyak Mentah AS bertahan diatas $89 hari Rabu, dengan investor yang menantikan laporan persediaan minyak mentah mingguan dari pemerintah AS yang membantu mengangkan permintaan minyak mentah AS.
  4. Resesi Spanyol mereda di kuartal pertama seiring Perdana Menteri Mariano Rajoy mempersiapkan rencana untuk mendorong pertumbuhan sekaligus mengurangi defisit anggaran negara.
  5. Apple Inc melaporkan earnings hari Selasa, bersama dengan program pengembalian dana untuk para pemegang saham yang mungkin akan membeli saham perusahaan tersebut setelah merasa lega akibat kekhawatiran para investor yang membawa harga saham turun lebih dari 40% dalam beberapa bulan terakhir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar