Halaman

Selasa, 23 Agustus 2011

Emas Melonjak Raih $1,900 Inflasi dan Pembicaraan QE3

Monexnews - Emas rally hampir 2 persen untuk bertahan dekat $ 1.900 per ounce seiring kondisi ekonomi global mendorong ekspektasi untuk pelonggaran moneter lebih lanjut, meningkatkan daya tarik emas sebagai lindung nilai terhadap inflasi.
Enam sesi kemenangan beruntun dari Emas terjadi kaetika Wall Street menghapus penguatan awal. Pasar global akan fokus pada pidato Ketua Federal Reserve Ben Bernanke di Jackson Hole, Wyoming, hari Jumat, di mana pembuat kebijakan dan akademisi bertemu setahun sekali untuk membicarakan anggaran belanja.
Analis mengatakan secara jangka pendek dari putaran ketiga pelonggaran kuantitatif kemungkinan akan memberikan dukungan terbatas untuk emas seiring The Fed telah berjanji untuk mempertahankan suku bunga rendah menjelang pertengahan 2013. Bullion juga mungkin akan naik tajam setelah naik 6 persen dalam tiga sesi terakhir, setara dengan $400 sejak Juli lalu.
Spot emas naik hingga $1,911 per troy ounce, terkuatnya satu minggu sejak Februari 2009. Ini adalah salah satu aset komoditi yang berkinerja terbaik tahun ini, mencapai 33 persen. (ar)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar